10 Aplikasi Penguat Sinyal Android 3G dan 4G Terbaik Ampuh

10 Aplikasi Penguat Sinyal Android 3G dan 4G Terbaik Ampuh – Koneksi internet yang kencang dan stabil tentu menjadi dambaan bagi semua pengguna smartphone. Karena dengan internet yang cepat, pengguna bisa mendapatkan pengalaman menggunakan smartphone dengan lebih menyenangkan. Pengguna bisa streaming video dengan lancar, download file ukuran besar dengan cepat, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Sebagian besar pengguna smartphone di Indonesia masih mengandalkan paket data untuk internetan sehari-hari. Tentunya cepat tidaknya koneksi internet dari paket data sangat tergantung dari kualitas sinyal atau jaringan yang dimiliki oleh operator selular. Sampai saat ini ada beberapa pilihan operator selular ternama di tanah air yang punya kualitas jaringan internet cukup bagus seperti Telkomsel, Indosat Ooredoo, dan juga XL.

Meskipun begitu, jaringan yang dimiliki operator-operator selular tersebut masih belum bisa dikatakan merata. Daerah-daerah yang sedikit terpencil di tanah air masih belum bisa tercover dengan baik oleh jaringan dari operator-operator telkomsel tersebut. Alhasil koneksi internet jadi lamban dan tidak stabil. Itulah yang menjadikan sinyal sebagai permasalahan yang serius bagi para pengguna internet di tanah air.


Ada beberapa cara yang bisa diambil untuk mempercepat koneksi internet. Salah satunya adalah dengan menguatkan sinyal agar bisa diterima dengan baik. Ada banyak sekali cara untuk memperkuat sinyal HP, diantaranya adalah dengan menggunakan bantuan aplikasi. Saat ini ada banyak sekali aplikasi Android yang berfungsi untuk menguatkan sinyal. Berikut kami bagikan referensi daftar aplikasi penguat sinyal Android terbaik dan terbukti ampuh.
  1. HSPA+ Tweaker (3G pendorong)
Yang pertama ada aplikasi penguat sinyal Android terbaik bernama HSPA+ Tweaker (3G pendorong). Aplikasi yang satu ini sudah dicoba banyak orang dan terbukti ambuh. Dengan aplikasi HSPA+ Tweaker (3G pendorong), anda bisa membuat sinyal 3G HSDPA di HP Android anda jadi full. Selain itu aplikasi yang satu ini juga bisa didownload secara gratis di Play Store.
  1. Sinyal Segarkan 3G/4G/LTE/WiFi
Tak kalah dibanding dengan aplikasi sebelumnya, Sinyal Segarkan 3G/4G/LTE/WiFi juga termasuk salah satu aplikasi penguat sinyal di HP Android terbaik saat ini. Aplikasi yang punya ukuran kecil ini sangat ampuh dalam menguatkan sinyal yang lemah. Buat anda yang ingin mencoba aplikasi Sinyal Segarkan 3G/4G/LTE/WiFi, bisa langsung download secara gratis di Google Play Store.
Baca juga : Download Aplikasi Inject Telkomsel 2018
  1. Peta WiFi 3G 4G & Speed Test
Selanjutnya ada aplikasi penguat sinyal 3G 4G Android bernama Peta WiFi 3G 4G & Speed Test. Tak hanya bisa memperkuat sinyal di HP Android saja, aplikasi Peta WiFi 3G 4G & Speed Test juga bisa difungsikan sebagai peta wifi. Jadi anda bisa melihat jaringan wifi yang ada di sekitar dengan bantuan aplikasi Peta WiFi 3G 4G & Speed Test.
  1. Internet Speed Meter Lite
Ada aplikasi yang dapat memperkuat sinyal lainnya yang tak kalah keren yakni Internet Speed Meter Lite. Seperti namanya, aplikasi Internet Speed Meter Lite tak hanya bisa memperkuat sinyal, namun juga bisa memonitor seberapa kencang kecepatan internet yang anda miliki. Dengan aplikasi ini anda bisa mengetahui seberapa cepat koneksi internet anda.
  1. Internet Booster & Optimizer
Di posisi ke lima ada Booster & Optimizer. Aplikasi Android bernama Booster & Optimizer ini terbukti mampu mengoptimalisasi kualitas sinyal di HP Android anda sehingga bisa lebih stabil dan kencang. Aplikasi Booster & Optimizer ini cukup ringan dan bisa berjalan dengan lancari di hampir semua aplikasi Android. Selain itu aplikasi yang satu ini juga gratis.

Aplikasi Penguat Sinyal Android Lainnya.
  1. AntennaPict β
  2. Signal Booster 3G 4G Wifi
  3. Speed Test & QoS 3G 4G WiFi
  4. Meningkatkan Wifi Prank
  5. Signal Care Free
Nah, itulah tadi ulasan mengenai beberapa Aplikasi Penguat Sinyal Android 3G dan 4G Terbaik Ampuh. Semoga informasi yang kami sampaikan kali ini bisa bermanfaat bagi para pembaca semua, utamanya yang tengah mengalami masalah sinyal yang lelet. Jangan lupa share agar lebih banyak lagi orang yang membaca info ini.